Sobat muda, kali ini crew simfoni fm ada kegiatan studi banding loh ke tempat radio-radio komersil yang ada disurabaya, tepatnya pada hari minggu, 13 Maret 2020. Tujuannya yaitu untuk menambah pengetahuan dan meningkatkan skill kepenyiaran dalam organisasi keradion untuk semua crew simfoni fm, acara ini juga merupakan agenda tahunan. Pada tahun ini  para crew simfoni fm berkunjung ke-dua tempat radio komersil yang terkenal disurabaya, yaitu ada M radio dan DJ fm. Semua crew berangkat dari studio simfoni fm dari pukul 7.30 WIB dan sampai pada pukul 10.10 di tujuan pertama yaitu M radio.

M radio berada di frekuensi 98,8 fm, yaitu merupakan salah satu radio yang terkenal di kota Surabaya. Semua crew Simfoni fm mengadakan sesi perkenalan serta tanya jawab mengenai seputar kegiatan, rules dan event-event yang diselengggarakan pada M radio tersebut. Setelah banyak melakukan sesi tanya-jawab, para crew simfoni fm diajak untuk melihat-lihat ke tempat pembuatan audio ILM (Iklan Layanan Masyarakat), greeting hari nasional, sweeper dls. Selain itu,  para crew simfoni fm juga diajak untuk melakukan siaran tandem bersama penyiar M Radio yaitu sebagai guest star dan melakukan wawancara singkat seputar keradioan kampus UIN malang.

Untuk tujuan selanjutnya, crew simfoni juga berkunjung ke tempat radio komersil DJ fm yang memiliki frekuensi 94,8 fm. Disini kami banyak mendapatkan ilmu baru khususnya tentang bagaiaman menjadi seorang penyiar yang baik, belajar cara pengaturan nafas serta cara mengolah vocal yang baik dan benar. Semua crew simfoni fm juga mengadakan tanya jawab langsung dengan para penyiar Dj Fm, serta melakukan siaran bareng untuk menyapa para pendengar DJ fm yaitu The Ultimate Youngster. Walaupun jarak nya tidak terlalu jauh antara Malang dan Surabaya, tetapi studi banding kali ini mendapatkan banyak ilmu yang bermanfaat dan hal-hal baru khusus nya di dunia keradioan. Jadi, buat kamu sobat muda… jangan lelah untuk mencari ilmu dan pengalaman yaaa.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *